Jumat, 30 Agustus 2013

Inilah 4 Hal Yang Membuat Pria Tak Disukai Wanita

| |


Tak semua pria menjadi teman, sahabat atau pasangan yang menyenangkan. Ada beberapa hal yang tak disukai wanita dari pria. Bukan hanya soal hobi, keinginan maupun kegemaran para pria. Namun, lebih kepada sikap yang ditunjukkan para pria.
Bila pria membenci wanita yang suka mengomel, blak-blakan dan ‘malu-malu” untuk memulai hubungan seks. Nah inilah empat hal yang membuat pria tak disukai wanita sebagaimana dikutip dari news.com.au, Rabu (14/8/2013).

Beri Solusi Kurang Tepat
Saat wanita didera masalah lalu menceritakan masalahnya ke pria dam pria hanya berkomentar, “Setiap permasalahan pasti memiliki solusi”, hal itulah yang membuat wanita marah.
Yang diharapkan dari wanita yakni mendapatkan solusi yag tepat. Namun jika pria tidak mampu memberikan solusi yang dapat membantu, sebaiknya pria cukup menjadi pendengar saja.

Sering Memindah Saluran Televisi
Saat asyik menonton televisi, pria sering kali merebut remote dan berselancar ke beberapa saluran. Padahal wanita tidak menyukai hal tersebut, apalagi menikmati iklan.
Bagi pria membolak-balik memindahkan saluran pada TV dapat menghilangkan stres. Berbeda dengan wanita yang lebih sering menonton drama selama berhari-hari bahkan berbulan-bulan untuk menghilangkan stresnya.

Pria Tak Pernah Meminta Petunjuk
Salah satu hal lain yang membuat wanita tak menyukai pria yakni pria jarang meminta petunjuk. Contoh kecil saja, saat berpergian pria dan wanita bersamaan, mereka melewati jalan yang salah. Namun pria enggan bertanya dan mencari tahu petunjuk jalan agar cepat sampai tujuan. Hal tersebut terjadi karena pria tidak ingin terlihat salah.

Pria Tak Suka Mendengarkan
Pria tidak bisa membagi fokcusnya untuk yang lain. Misalkan ketika pria menonton televisi, maka saat diajak ngobrol pria tidak bisa konsentrasi untuk mendengarkannya.
Hal tersebut terjadi karena otak laki-laki hanya bisa digunakan untuk melakukan satu hal pada suatu waktu saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
DG Fashion © 2011 | All Rights Reserved | About | Privacy Policy | Contact | Sitemap